Pelaksanaan Pemeriksaan Setempat di Desa Gandang dalam Perkara Nomor 8/Pdt.G/2021/PN Pps

submitted by ptippnpulpis on 11/25/21 1

Pulang Pisau - Senin, 5 Juli 2021 Majelis Hakim dalam perkara perdata Nomor 8/Pdt.G/2021/PN Pps melaksanakan Pemeriksaan Setempat di Desa Gandang, Kecamatan Maliku, Kabupaten Pulang Pisau. Pemeriksaan setempat atau (descente) ialah pemeriksaan mengenai perkara oleh Hakim karena jabatannya yang dilakukan di luar gedung tempat kedudukan pengadilan, agar Hakim dengan melihat sendiri memperoleh gambaran atau keterangan yang memberi kepastian tentang peristiwa- peristiwa yang menjadi sengketa, tujuannya adalah untuk mengetahui dengan jelas (clearly) dan pasti (certainly) tentang letak, luas dan batas- batas objek (tanah) terperkara. Objek sengketa perkara Nomor 8/Pdt.G/2021/PN Pps antara Sudarman antara Sariman yaitu sebidang tanah dengan seluas 2.500 m2 (dua ribu lima ratus) meter persegi dengan Sertifikat Hak Milik Nomor : 418/Desa Persiapan Maliku Kiri Muara/Pangkoh V A Unit I, Kecamatan Pandih Batu yang selanjutnya menjadi objek Pemeriksaan Setempat oleh Majelis Hakim yang memeriksa perkara. Pihak yang hadir dalam pemeriksaan setempat antara lain Majelis Hakim, Panitera Pengganti, Juru Sita, Penggugat, Kepala Desa, dan 2 (dua) orang Saksi yang dihadirkan Penggugat dan pihak Tergugat tidak hadir. Pemeriksaan Setempat berjalan dengan baik dan lancar serta kondusif dari mulai dibukanya sidang hingga ditutupnya kembali oleh Hakim Ketua Ibu Ismaya Salindri, S.H. -------------------------------------------------------------------------------------- Instagram : www.instagram.com/pn_pulangpisau/ Facebook : www.facebook.com/pengadilannegeri.pulangpisau/ Website : www.pn-pulangpisau.go.id/ -------------------------------------------------------------------------------------- Video Editor by PN Pulang Pisau -------------------------------------------------------------------------------------- © PENGADILAN NEGERI PULANG PISAU 2021 -------------------------------------------------------------------------------------- #MahkamahAgung #Badilum #PengadilanNegeriPulangPisau #PengadilanTinggiPalangkaraya #ZonaIntegritas #WilayahBebasdariKorupsi #WilayahBirokrasiBersihdanMelayani

Leave a comment

Be the first to comment

Email
Message
×
Embed video on a website or blog
Width
px
Height
px
×
Join Huzzaz
Start collecting all your favorite videos
×
Log in
Join Huzzaz

facebook login
×
Retrieve username and password
Name
Enter your email address to retrieve your username and password
(Check your spam folder if you don't find it in your inbox)

×