Inclusive Challenge Workshop "Mengikis Stigma Kusta & Menuju Indonesia Inklusif" 30 Oktober 2020

submitted by temuinklusi on 10/30/20 1

Temu Inklusi #4 tahun 2020 terlaksana secara daring akibat pandemi Virus Corona yang terus merajalela di Indonesia. Dibuka pada September 2020, Temu Inklusi tetap menghadirkan berbagai kegiatan yang mendukung wujudnya Indonesia Inklusif 2030. Beberapa diskusi tematik dan webinar nasional telah terselenggara dan diikuti oleh ratusan peserta yang tersebar di seluruh Indonesia. Tidak cukup menyelenggarakan diskusi dan seminar, SIGAB Indonesia kembali menghadirkan satu rangkaian Temu Inklusi 2020 berbau kompetisi, untuk mengasah praktik masyarakat khususnya pemuda dalam mengangkat nilai inklusif. Berkolaborasi dengan NLR, SIGAB Indonesia menyelenggarakan Inclusive challenge yang merupakan tantangan dan dikhususkan bagi pemuda untuk berkompetisi membuat video atau video competition dengan dua kategori tema yakni “Menuju Indonesia Inklusif” dan “Mengikis Stigma Kusta”. Dua tema yang diangkat sebagai tema Inclusive Challenge akan dijelaskan oleh narasumber yang sangat ahli dibidangnya pada kegiatan Workshop Inclusive Challenge. Workshop menjadi salah satu kegiatan pra-kompetisi yang ditujukan bagi seluruh masyarakat di Indonesia, untuk mengenal kiat kiat menuju Indonesia yang Inklusif, serta mengenal dunia kusta serta mengurangi stigma negatif kusta yang tersebar di tengah tengah masyarakat. Dengan penyuluhan inclusive challenge ini, peserta diharapkan memahami bagaimana bentuk praktik dalam mengangkat sifat inklusif pada kehidupan sehari hari, serta praktik untuk lebih menghargai masyarakat yang mengidap sakit kusta. Tujuan diadakannya workshop inclusive challenge ini adalah : Sosialisasi dan penyuluhan kepada peserta terkait dengan menuju Indonesia yang inklusif dan mengikis stigma kusta. Menjelaskan teknis pelaksanaan video competition sebagai acara lanjutan dari workshop serta mengundang peserta untuk bergabung dalam video competition. Kegiatan workshop ini mengambil tema: “Menuju Indonesia Inklusif dan Mengikis Stigma“ Menghadirkan narasumber yang concern pada isu disabilitas, mereka adalah Suharto, S.S., M.A. (SIGAB Indonesia) – Menuju Indonesia Inklusif Angga Yanuar (NLR Indonesia) – Mengikis Stigma Kusta Adapun pelaksanaan workshop ini akan dilaksanakan pada Jumat, 30 Oktober 2020

Leave a comment

Be the first to comment

Email
Message
×
Embed video on a website or blog
Width
px
Height
px
×
Join Huzzaz
Start collecting all your favorite videos
×
Log in
Join Huzzaz

facebook login
×
Retrieve username and password
Name
Enter your email address to retrieve your username and password
(Check your spam folder if you don't find it in your inbox)

×